Saya orangnya males banget kalo harus make up ke salon , biasanya untuk make up artist atau istilah kerennya MUA, saya harus meluangkan waktu sekitar 2 jam. Belum lagi total perjalanan menuju salon, kurang lebih 1 jam karena lokasi rumah saya yang dipinggiran perbatasan Sidoarjo dan Surabaya. Alternatif terbaik, tentunya make up sendiri. Cepat dan nggak ribet, hasilnya juga cantik dan natural kata suami sih.

Make up sendiri di rumah tentu kita harus memiliki perlengkapan make up. Mulai dari foundation, eyeshadow, pensil alis, blush on dan lipstick tentunya kamu harus punya. Mayebelline Make up pop of color membuat saya jatuh cinta, untuk make up ala selebriti yang biasanya tampil natural dan terkesan nggak menor memang maybelline ahlinya. Seperangkat make up of color bisa kamu dapatkan di Lazada Indonesia. Satu set Maybelline Make Up Of Colour terdiri dari :



Maybelline Fit Me Foundation
Pasti kalian sudah tahu kan fungsi Foundatioan? Yap, sebagai alas bedak untuk menutupi noda, menutupi pori-pori besar, warna kulit yang nggak rata, lingkaran hitam dan bekas hitam jerawat. Untuk tampil sempurna dan segala kekurangan di wajah tertutupi sempurna maka gunakanlah foundation sebelum menggunakan bedak. Olesnya cukup tipis tapi merata untuk hasil yang natural.
  maybelline colour 1

ada 2 tipe Foundation Fitme yaitu :
Matte Poreless
Foundation Matte Poreless untuk kesan natural tanpa mengkilap atau glowing, dan lebih menonjolkan untuk menutupi pori-pori sempurna.

maybelline colour 3

Dewy Smooth
Dewy smooth untuk hasil halus dengan sentuhan glowing. Ketika saya pakai hasilnya glowing tetapi tidak seperti kelihatan banjir minyak. Apalagi jika terkena cahaya maka efeknya makin bagus, kayak artis Korea yang lagi musim dengan wajah yang glowing.

maybelline colour 2

maybelline 9

Oia, di Lazada lagi promo loh, diskonnya lumayan banget :


Maybelline V Face Duo Stick
Bentuk wajah saya yang bulat dan pipi chubby, selalu tertolong V Face Duo Stick dari Maybelline. Saya mengoleskannya di titik-titik di samping kedua pipi untuk efek wajah lonjong. Bagian atas dahi juga saya oleskan untuk kesan dahi yang lebar. Saya kemudian meratakannya dengan menepuk-nepuk di wajah. Hasilnya, meskipun wajah saya menjadi nggak V shape seperti artis Korea, namun menyamarkan pipi saya yang chubby.


maybelline 1

Maybelline Fashion Brow
Pertama kali saya melihat fashion brow ini seperti eyeshadow, namun teksturnya beda karena lebih lengket dibandingkan eyeshadow. Maybelline Fashion brow digunakan untuk alis mata. Hasilnya bagus banget dan nggak bikin serem, tentunya kalo kamu memakainya nggak terlalu tebal ya...

maybelline 2

Maybelline Vivid Matte dan Rossy Pink
Koleksi lipstick Maybelline ini memang juara banget, nggak bikin bibir kering dan pilihan warnanya banyak. Vivid Matte ini untuk pilihan warna yang natural dan buat kamu yang suka tampil soft. Warna-warnanya aman dan matte ke warna pink atau bibir. Sedangkan untuk Rossy pink untuk kamu yang suka gojreng, dengan warna merah dan orange menyala yang sekarang lagi musim.

maybelline 4maybelline 5maybeliine 6

.....