shaburi kintan surabaya 16
Kalo dulu restoran all you can eat di Surabaya hanya ada Hanamasa dan Cocari, kini konsep restoran dengan makan sepuasnya sampai kenyang mulai bertaburan, salah satunya Shaburi & Kintan Buffet. Cabang restorannya ada dua, yaitu di Pakuwon Mall dan Galaxy Mall. Meskipun bertempat di dalam Mall, Shaburi dan Kintan Buffet ini sangat luas bisa menampung banyak pengunjung, nggak perlu takut berebutan makanan :D

shaburi kintan surabaya 18

Bagi yang pertama kali ke Shaburi & Kintan Buffet  mungkin akan sedikit bingung untuk cara memesan dan memilih menu makanan. Jadi Shaburi untuk all you can eat dengan shabu-shabu, makannya dicelupin ke panci dengan kuah aneka rasa. Lalu untuk Kintan Buffet adalah makanannya berupa barbeque yang dipanggang dikompor yang di atas meja yang sudah disediakan.

Untuk harga makanan Shaburi & Kintan Buffet ini dibedakan antara lunch dan dinner dengan harga yang berbeda. Harga yang lunch jauh lebih murah dibandingkan yang dinner, lalu untuk harga Shaburi dan Kintan Buffet juga berbeda. Karena waktu itu saya datangnya pas lunch, jadi saya akan membahas yang lunch. Saya memilih yang Kintan Buffet karena terinspirasi ala-ala drama Korea yang barbeque-an sambil dikasih sayur selada.

Ada 4 pilihan menu untuk Kintan Buffet yaitu: Reguler Buffet dengan 10 item menu (155k), Kintan Buffet dengan 18 item menu (238k), Premium Kintan buffet 28 item menu (238k) dan Special Wagyu Buffet 34 menu item (448k) (belum tax tax15%). Harga-harga tersebut juga dibedakan antara adult dan child. Waktu itu anak saya sampai diukur tingginya, jika di atas 140cm maka dianggap kategori dewasa.

shaburi kintan surabaya 12

shaburi kintan surabaya 11

Saya memilih yang Reguler Buffet dengan harga 155k, dikenakan pajak 15% totalnya jadi 178.250. Bedanya dengan beberapa menu yang lainnya, reguler buffet ini adalah paket yang paling standart atau yang termurah, jadi jangan protes kalo pilihan menunya cuma 10 item yang terdiri dari chicken, lamb dan beef.

Sebelum mulai makan, kita seperti di briefing terlebih dahulu tentang ketentuan yang diberlakukan dalam sistem all you can eat di Shaburi & Kintan Buffet. Setelah memilih paket yang diinginkan, lalu kita bisa order chicken, lamb dan beef sepuasnya dengan diambilkan oleh pramusaji. Namun jika kita sudah order tapi tidak menghabiskan makanan akan ada charge sebesar 100gr Rp. 50.000,-

shaburi kintan surabaya 21

shaburi kintan surabaya 20
tempat duduk untuk yang kintan buffet

shaburi kintan surabaya 19
tempat duduk untuk yang shaburi

Selain bisa order "daging-dagingan" di pramusaji, saya juga bisa mengambil makanan yang sudah disiapkan di etalase tanpa bantuan pramusaji. Pilihannya banyak, mulai spaghetti, nasi goreng, kentang, crab, sushi, suki dan masih banyak lagi. Untuk minuman juga tersedia air mineral, soda dan juga ice cream. Kalo kalap sih bakalan susah untuk habisin yang daging, jadi saya skip yang makanan yang berat seperti spaghetti dan nasi, biar nggak rugi hehehe..

shaburi kintan surabaya 14
Etalase bisa ambil sepuasnya

shaburi kintan surabaya 10

Order pertama ke staf saya pesan 2 chicken, teriyaki dan cheese blackpepper. Lamb saya pesan teriyaki dan garlic, sedangkan beef saya memesan blackpepper dan teriyaki. Karena masih orderan pertama saya juga memesan kintan rice. Semua beef diletakkan di plate berwarna putih memanjang.

shaburi kintan surabaya 1

shaburi kintan surabaya 22

Staff Kintan Buffet akan membantu menyalakan kompor pemanggang yang ada di meja pengunjung. Lalu kita bisa bereksperimen untuk menata daging ke alat pemanggang. Beef dan Lamb nya diiris tipis-tipis jadi cepat banget matangnya. Rasanya pun gurih dan enak. Cuma saya kurang suka dengan yang Lamb karena ada bau prengus khas si mbek. Orderan selanjutnya saya hanya memesan yang beef saja.

Untuk yang ayam pun saya hanya memesan dua plate, karena ukuran ayamnya yang besar jadi matangnya agak lama, saya agak males memanggang ayam jadi saya skip di orderan selanjutnya. Sedangkan yang beef memang bikin ketagihan, selain cuma 3 menit aja matang, irisannya yang tipis-tipis kalo dipanggang yang sedikit basah jadi gurih.

shaburi kintan surabaya 3

shaburi kintan surabaya 2

shaburi kintan surabaya 6

shaburi kintan surabaya 4

shaburi kintan surabaya 7

shaburi kintan surabaya 9

Agar semakin nikmat jangan lupa tambahin aneka sauce-nya, saya sih mixed aja semuanya lalu dicelupin aja sebelum dimakan. Mau lagi bereksperimen tambahin selada biar makannya ala drama Korea. Untuk pencuci mulut ada sayuran dan buah-buhan yang bisa ditambahin saos salad agar semakin nikmat.

shaburi kintan surabaya 8

shaburi kintan surabaya 5

Minusnya di Shaburi dan Kintan Buffet adalah kita diberikan batas waktu makan hanya 90 menitan, padahal di all you can eat lainnya sekitar 3 jam. Nanti di 20 menit terakhir kita diperingatkan jika waktu mau habis. Setelah 90 menit, kita diberitahukan time out dan diberikan bill-nya. Meskipun diberitahukan secara sopan, tapi saya merasa seperti diusir. Maklum kan kalo kenyang kan susah banget beranjak dari tempat duduk, pengennya leyeh-leyeh dulu.


Shaburi & Kintan Buffet
Pakuwon Mall (are Food Society)
Galaxy Mall Level I
Open:
10.00 - 22.00